Rossi menempati posisi ketiga dalam gelaran MotoGp Indianapolis |
Dalam gelaran MotoGp seri
Indianapoli yang dimenangkan oleh Marc Maquez, pertarungan posisi ketiga tidak
kalah seru. Pertarungan posisi ketiga di perebutkan oleh rider Repsol Honda,
Dani Pedrosa dan rider Movistar Yamaha, Valentino Rossi.
"Rossi lebih cepat
sekitar 0,6 sampai 0,7 detik. Dia mengalami kemajuan yang impresif. Dia
melakukan hal itu terus-menerus sepanjang balapan," ungkap Pedrosa
melalui media crash. "Saya melakukan kesalahan di tikungan 10. Setelah itu
dia kembali mendahului saya. Dia tampil lebih baik dan saya kesulitan saat
berada di belakangnya. Rossi terlalu tangguh di lap terakhir," lanjut Pedrosa.
Pedrosa
sebelumnya sempat menempati posisi ketiga cukup lama, namun dalam lap-lap
pertengahan Rossi berhasil memotong jarak dengan Pedrosa dan sempat terlibat
beberapa aksi saling salip.
"Saya gagal meraih
podium. Ini tidak seperti yang diharapkan. Ini bukanlah hasil yang bagus. Namun
kami akan tetap bekerja keras dan saya belajar banyak hal dari balapan kali
ini. Saya harap bisa tampil bagus di pekan depan," pungkas pembalap
berjuluk The Little Spaniad tersebut.
Pekan depan, gelaran
MotoGp akan merapat ke sirkuit Brno Republik Cheko.
No comments:
Post a Comment